Geek Slate Berhasil Kalahkan RRQ Pertama Kalinya

Geek Slate Berhasil Kalahkan RRQ Pertama Kalinya

Geek Slate berhasil kalahkan RRQ dengan skor 2-1 di Week 4 MPL Indonesia Season 11, Jumat (10/3/2023).

Ini juga merupakan kemenangan pertamanya Geek atas RRQ sejak MPL ID Season 4. Kemenangan itu menjadi sejarah baru untuk Geek Slate. Pada match ini Geek Slate menurunkan roster kemenangan yaitu Aboy, Caderaa, Luke, Baloyskie dan Janaqt. Sementara RRQ menurunkan Renbo menggantikan Clay. Selain Rebo ada Skylar, Lemon, Vyn dan Alberttt.

Berhasil Menang Mengalahkan RRQ, Geek Slate tidak ingin kepedean

Baloyskie Ungkap Perannya Sebagai Kapten Geek Slate di MPL Season 11! -  KINCIR.com

Untuk pertama kalinya sejak tujuh musim, Geek Slate menang atas RRQ dengan cara comeback dengan skor akhir 2-1. Namun Cadera mengaku tidak ingin terlalu percaya diri atas kemenangan ini.

Ketika ditemui dalam sesi interview bersama media usai pertandingan, Goldlaner dari Geek Slate mengaku tak mau terlalu pede untuk lolos ke upper bracket.

“Mau bawa Geek Slate keluar dari zona merah untuk masuk ke playoff dulu. Meskipun berhasil mengalahkan RRQ setelah sekian lama, jadi jangan terlalu kepedean dulu dan fokus aja,”ucap Geek Cadera.

Akankah kemenangan Geek Slate atas RRQ hari ini menjadi langkah awal bagi kebangkitan mereka di leg kedua MPL ID S11?

Baca Juga
Iklan HTML